


Bandung – Pesantren Unggulan Daarul Qur’an Bandung mengawali Semester Genap Tahun Ajaran 2025–2026 dengan melaksanakan apel pagi pada Senin (12/01/2026) di lapangan upacara pesantren. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh dewan direksi, manajemen, serta civitas akademika Pesantren Unggulan Daarul Qur’an Bandung, dengan petugas apel dari santri kelas VII. Apel pagi dipimpin oleh Pembina Apel, Ust. Ihsan Awaludin Jamil, S.Pd., sebagai momentum awal menumbuhkan semangat belajar dan kesiapan seluruh warga pesantren memasuki semester genap.
Dalam amanatnya, Ust. Ihsan Awaludin Jamil, S.Pd. menegaskan bahwa semester genap merupakan kesempatan baru untuk melakukan perbaikan diri. “Semester dua ini adalah kesempatan kedua bagi para santri untuk memperbaiki pembelajaran, membangun kembali disiplin, serta menumbuhkan tanggung jawab dalam keseharian di pesantren,” ujarnya. Ia menambahkan bahwa semangat belajar yang disertai kedisiplinan dan rasa tanggung jawab akan menjadi fondasi penting dalam membentuk pribadi santri yang unggul secara akademik maupun berakhlak.
Momentum apel pagi awal semester tersebut juga dirangkai dengan peringatan Hari Sejuta Pohon Sedunia yang ditandai dengan penyerahan pohon secara simbolik dari santri kepada pesantren sebagai upaya penghijauan. Dalam kesempatan itu, Ust. Ihsan menyampaikan, “Apel pagi ini kami maknai sebagai awal semester sekaligus peringatan Hari Sejuta Pohon, sebagai bentuk kepedulian kita terhadap alam dan lingkungan, agar pesantren tetap rindang dan hijau,” tuturnya. Melalui kegiatan ini, Pesantren Unggulan Daarul Qur’an Bandung terus menghadirkan pendidikan yang memadukan nilai keilmuan, pembinaan karakter, serta kepedulian lingkungan, sehingga tercipta suasana belajar yang nyaman, asri, dan mendukung lahirnya generasi Qur’ani yang berwawasan masa depan.
Oleh Achmad Fauzi

